Peserta Didik MAN 2 Sinjai Ikut KSM Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan
Pare-Pare (Humas MAN 2 Sinjai) – Pesrta Didik Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Sinjai turut serta dalam ajang bergengsi Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tingkat Provinsi yang dilaksanakan di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kota Pare-Pare. Kompetisi ini berlangsung pada tanggal 1 Agustus 2024, dengan rangkaian kegiatan diawali dengan simulasi dan pembukaan yang digelar sehari sebelumnya, tepatnya pada tanggal 31 Juli 2024 di Auditorium IAIN Pare-Pare.
KSM merupakan ajang tahunan yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama Republik Indonesia dengan tujuan untuk meningkatkan minat dan bakat peserta didik madrasah dalam bidang sains. Kegiatan ini juga bertujuan untuk memotivasi siswa agar terus berprestasi dan mengembangkan kemampuan akademis mereka.
Pelaksanaan KSM di IAIN Pare-Pare tahun ini diikuti oleh peserta didik terbaik 1 dan 2 dari berbagai madrasah di provinsi Sulawesi Selatan. Dalam kesempatan ini, peserta didik MAN 2 Sinjai menunjukkan semangat dan antusiasme yang tinggi untuk bersaing dan meraih prestasi.
Kepala MAN 2 Sinjai, Hj. Zakiah, menyampaikan rasa bangga dan dukungannya kepada peserta yang mengikuti kompetisi tersebut. “Kami sangat bangga dengan partisipasi siswi kami di ajang KSM tingkat provinsi ini. Ini adalah kesempatan yang sangat baik bagi mereka untuk menunjukkan kemampuan dan prestasi di tingkat yang lebih tinggi. Kami berharap mereka dapat memberikan yang terbaik dan membawa pulang prestasi yang membanggakan,” ujarnya.
Rangkaian kegiatan KSM dimulai dengan simulasi pada tanggal 31 Juli 2024. Simulasi ini bertujuan untuk mempersiapkan para peserta dalam menghadapi soal-soal yang akan diujikan serta mengenalkan mereka dengan tata cara dan aturan kompetisi. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan pembukaan resmi yang dihadiri oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan beserta jajarannya, UIN Alauddin Makassar, Rektor IAIN Pare-Pare, Rektor IAIN Bone, Seluruh Kepala Madrasah, serta para peserta dan pendamping.
Kompetisi yang digelar pada tanggal 1 Agustus 2024 ini meliputi berbagai bidang sains, seperti Matematika, Fisika, Biologi, Kimia, Ekonomi, dan Geografi. Para peserta akan berkompetisi secara individu maupun tim untuk meraih gelar juara di masing-masing bidang.
Dengan penuh harapan dan doa, seluruh warga MAN 2 Sinjai mendukung peserta didik yang bertanding dalam KSM kali ini. Semoga mereka dapat meraih hasil yang terbaik dan membawa nama baik madrasah serta daerah mereka di kancah provinsi. (Desi)